Praktikum 6 – Membuat Progression Reel


1. Tujuan

Pada tahap ini, kegiatan yang dilakukan adalah mengemas hasil praktikum-praktikum sebelumnya menjadi sebuah showreel yang bisa digunakan sebagai portofolio.

2. Alat
  • Adobe Premiere Pro CS 6
3. Bahan
Hasil animasi logo puma pada praktikum 1,2,3,4 dan 5


4. Dasar Teori
  • Jelaskan yang dimaksud dengan Showreel!
Showreel adalah portofolio berupa video yang menunjukkan bakat seseorang.
  • Jelaskan yang dimaksud dengan Progression Reel!
Progression reel adalah pergerakan animasi dari story board ke animasi sesungguhnya namun masih belum halus.


5. Tugas Praktikum

Pada animasi logo favorit yang sudah kalian buat sebelumnya, lakukan hal berikut:
  • Tambahkan Flare
  • Tambahkan Particles
  • Tambahkan Vignette
  • Tambahkan Chrome Aberration

6. Hasil Praktikum





7. Kesimpulan
Belum ada kendala yang berarti pada pengerjaan praktikum berikut

Praktikum 5 – Adding Flare, Particles, Vignette and Chrome Abberation


1. Tujuan

Pada tahap ini, bertujuan untuk menambah detail dari animasi logo dari praktikum sebelumnya. Dengan cara menambahkan flare dan particles. Kemudian menambahkan lens effect seperti vignette dan chrome aberration

2. Alat
  • Adobe Illustrator CC
  • Maxon Cinema 4D R16
  • Adobe After Effect
3. Bahan
Hasil animasi logo puma pada praktikum 4




4. Dasar Teori
  • Pengertian Flare
Flare adalah efek dalam fotografi, dimana terdapat cahaya yang masuk dan menyebar di dalam lensa melalui mekanisme yang tidak diharapkan, misalnya pantulan internal dalam lensa atau material (bilah) lensa yang kurang homogen.
  • Pengertian Particles
Particle Systems adalah objek-objek yang menghasilkan efek-efek butiran secara terus-menerus untuk mensimulasikan efek hujan, badai salju, debu, dan lain sebagainya. Anda akan mempergunakan particle systems ini, khususnya dalam pembuatan animasi.
  • Pengertian Vignette
Vignette adalah efek black blur pada sisi frame yang jika semakin besar nilainya maka luas wilayahnya makin  mengarah ke pusat frame.
  • Pengertian Chrome Aberration

5. Tugas Praktikum

Pada animasi logo favorit yang sudah kalian buat sebelumnya, lakukan hal berikut:
  • Tambahkan Flare
  • Tambahkan Particles
  • Tambahkan Vignette
  • Tambahkan Chrome Aberration

6. Hasil Praktikum




7. Kesimpulan
Mula-mula saya mengalami kendala dimana camera tidak dapat tertuju pada objek, padahal sayasudah menentukan target beserta dengan arc. Setelah berdiskusi dengan teman, maka diketahui bahwa kesalahan terletak saat saya menarik posisi arc menggunakan sumbu y (hijau) yang menyebabkan letak ketinggian dari arc tersebut berubah, sehigga tidak lagi sejajar dengan objek. Alhasil camera tidak dapat menemukan objek karena objek berada diketinggian yang berbeda dengan camera.
Praktikum 4 – Camera Depth, Multi Pass Render, Compositing Using AE


1. Tujuan

Pada praktikum ini, mahasiswa diajak untuk ngincip dikit tentang Compositing menggunakan After Effects. Dimulai dengan Render Setting di C4D kemudian dilanjut pada kegiatan compositing di AE.

2. Alat
  • Adobe Illustrator CC
  • Maxon Cinema 4D R16
  • Adobe After Effect
3. Bahan
Hasil animasi logo puma pada praktikum 3




4. Dasar Teori
  • Pengertian Camera Depth
Camera Depth adalah jarak / luas wilayah yang dapat ditangkap oleh camera.
  • Pengertian Multi Pass Rendering
Proses rendering dimana seluruh objek dapat dibagi sesuai bagiannya masing-masing, sehingga dapat memudahkan untuk mendeteksi objek sesuai dengan kategoringa masing-masing.
  • Pengertian  DOF
Depth of Field adalah kedalaman ruang dimana dapat memberikan efek bluring pada objek sekunder namun tetap fokus dengan objek utama
  • Pengertian Compositing
Compositing adalah kombinasi dari unsur-unsur visual dari sumber terpisah menjadi gambar tunggal, sering untuk menciptakan ilusi bahwa semua elemen adalah bagian dari adegan yang sama.

5. Tugas Praktikum

Pada animasi logo favorit yang sudah kalian buat sebelumnya, lakukan hal berikut:
  • Multi Pass Rendering untuk logo, obyek sekunder, background, dan depth
  • Import masing-masing image sequences ke AE.
  • Implementasi DOF di AE menggunakan effect Camera Lens Blur

6. Hasil Praktikum




7. Kesimpulan
kesultan yang saya alami adalah saat rendering multi pass dimana saya harus teliti bahwa seluruh objek tekah terbagi dan menggunakan format psd. jika salah satu masig menggunakan format lama maka hars dirender ulang hingga menjadi format psd.
Praktikum 3 – Secondary Assets, Logo Movement, F-Curves


1. Tujuan
Pada praktikum ini, belajar tentang elemen yang bisa ditambahkan pada sebuah animasi 3D yaitu Secondary Assets dan Movement. Pada praktikum ini, penambahan movement diperdetail dengan menggunakan F-Curves.

2. Alat
  • Adobe Illustrator CC
  • Maxon Cinema 4D R16
  • Adobe After Effect
3. Bahan
Hasil animasi logo puma pada praktikum 2




4. Dasar Teori
  • Jelaskan fungsi secondary Assets
Secondary assets berfungsi sebagai objek sekunder yang dapat dianimasikan berbeda dan diletakkan secara terpisah dengan objek utama. Sehingga dalam proses animating dapat lebih mudah untuk membedakan animasi secondary assets dengan obejk utama.
  • Jelaskan fungsi F-Curves
F-Curves digunakan untuk mengatur kecepatan objek baik untuk memperhalus maupun mempercepat namun dengan langkah yang lebih mudah karena dapat mengedit kecepatan objek objek terpilih secara bersamaan.

5. Tugas Praktikum
Pada animasi logo favorit yang sudah kalian buat sebelumnya, lakukan hal berikut:
  • Tambahkan secondary Assets
  • Tambahkan kompleksitas gerakan pada asset utama (logo)
  • Haluskan gerakannya menggunakan F-Curves

6. Hasil Praktikum




7. Kesimpulan
Saya mengalami kendala pada secondary assets dan pada akhirnya saya mengganti secondary asstes menggunakan objek utama yang saya gandakan dengan ukuran lebih kecil dibandingkan dengan ukuran sebenarnya.

Praktikum 2 – Camera Path, Lighting, and Material


1. Tujuan
Pada praktikum ini, belajar tentang elemen yang bisa ditambahkan pada sebuah animasi 3D yaitu Camera Path, Lighting, Material. Camera path diimplementasikan menggunakan spline. Lighting menggunakan Physical Sky dan Area Light.

2. Alat
  • Adobe Illustrator CC
  • Maxon Cinema 4D R16
  • Adobe After Effect
3. Bahan
Hasil animasi logo puma pada praktikum 1



4. Dasar Teori
  • Perbedaan motion guide pada flash dan camera path
Motion guide pada adobe flash, merupakan garis / jalur pergerakan yang kita buat untuk menghubungkan posisi objek dari frame satu ke frame lainnya. Camera path pada cinema 4D merupakan jalur camera dimana camera dapat mengarah ke objek walau sedag dalam perubahan posisi (bergerak).
  • Perbedaan physical sky dan area light
Pysical sky merupakan elemen latar belakang pada cinema 4D dimana keadaan background yang menyerupai keadaan langit dapat disesuaikan dengan tangal dan waktu. Area light merupakan bagian pada cinema 4Dyang digunakan untuk memberikan tambahan pencahayaan dan dapat disesuaikan intensitas beserta arah dari cahaya tersebut, sehinga cahaya dapat menerangi bagian objek yang diinginkan sesuai dengan tingkat pencahayaan yang ditentukan.
  • Pengertian material beserta contohnya
Material biasanya ditambahkan pada akhirpembuatan animasi, bagian ini digunakan untuk menyempurnakan presentasi dari animasi yang telah dibuat. Terdapat beberapa elemen pada material yakni color, diffusion, luminance, transparency, enviroment, bump, fog, dll.


5. Tugas Praktikum

Pada animasi logo favorit yang sudah kalian buat sebelumnya, tambahkan:
  • Pergerakan kamera menggunakan teknik camera path
  • Lighting sederhana dan mudah menggunakan Physical Sky dan Area Light

6. Hasil Praktikum



7. Kesimpulan
Mula-mula saya mengalami kendala dimana camera tidak dapat tertuju pada objek, padahal sayasudah menentukan target beserta dengan arc. Setelah berdiskusi dengan teman, maka diketahui bahwa kesalahan terletak saat saya menarik posisi arc menggunakan sumbu y (hijau) yang menyebabkan letak ketinggian dari arc tersebut berubah, sehigga tidak lagi sejajar dengan objek. Alhasil camera tidak dapat menemukan objek karena objek berada diketinggian yang berbeda dengan camera.

Praktikum 1 - Logo 3D 360 (Turn Table Animation)


1. Tujuan
Perkenalan dengan dunia 3D melalui pembuatan animasi object berputar 360 derajat atau disebut juga turn table animation.

2. Alat
  • Adobe Illustrator CC
  • Maxon Cinema 4D R16
  • Adobe After Effect
3. Bahan
Logo Puma 
4. Dasar Teori
  • Perbedaan animasi 2D dan 3D
Jenis animasi yang banyak dikenal adalah animasi 2D dan 3D, perbedaan dari animasi 2D dan 3D adalah dapat dilihat dari sudut pandangnya. Animasi 2D menggunakan koordinar x dan y, sedangkan animasi 3D menggunakan koordinat x,y, dan z yang memungkinkan kita dapat melihat sudut pandang objek secara lebih nyata. Dengan animasi 3d, karakter yang diperlihatkan semakin hidup dan nyata, mempunyai dimensi , ruang dan kedalaman bayangan. (source)
  • Pengertian tracing
Tracing adalah teknik menggambar cepat baik manual maupan digital. Tracing digital dilakukan menggunakan komputer dimana proses penggambaran dilakukan dengan meniru (menjiplak) gambar asli yang diletakkan dilayer sebelumnya.
  • Perbedaan pembuatan animasi 2d di flash dengan cinema 4D
Pembuatan animasi di Adobe Flash tidak dapat memperhitungkan kedalaman ruang dan ketebalan objek. Untuk membuat animasi dapat bergerak juga bergantung pada tween yang digunakan pada tiap frame. Sedangkan, pembuatan animasi di Cinema 4D perlu memperhitungkan kedalaman ruang dan ketebalan objek. Untuk pergerakan animasi juga lebih mudah namun lebih spesifik (detail) sehinga perlu banyak bagian yang harus diperhatikan. Namun pilihan di tiap toolsnya lebih banyak dan bervariasi sehingga animasi yang dibuat dapat lebih baik jika dibandingkan dengan Adobe Flash.

5. Tugas Praktikum
Buatlah animasi 360 dari logo favorit kalian

6. Hasil Praktikum

7. Kesimpulan
Pembuatan animasi 2D dan 3D sangat berbeda. Dalam pembuatan animasi 3D perlu banyak hal yang harus diperhatikan dan diperhitungkan, seperti kedalaman ruang, ketebalan, posisi objek baik di sumbu x,y dan z, pewarnaan, dan berbagai efek lainnya. Walaupun begitu, hasil animasi akan jauh lebih baik dan tampak nyata.

Prak.16 

Motion Guide

1. TUJUAN

Agar dapat membuat animasi dengan menggunakan Motion Guide.

2. ALAT DAN BAHAN
Adobe Flash CS. 5

3. DASAR TEORI

Animasi Motion Guide

Animasi motion guide adalah animasi yang mempunyai gerakan sesuai dengan
jalur yang kita buat. Animasi ini merupakan lanjutan dari animasi motion tween.
Animasi ini sangat cocok digunakan untuk jenis animasi yang membutuhkan
ketelitian dalam pergerakan yang dikehendaki atau sesuai keinginan pembuat
animasi.

Membuat animasi motion guide


Di bawah ini akan ditunjukkanproses pembuatan animasi motion guide :

  1. Buka file baru atau Ctrl+N
  2. Kemudian kita pilih Oval tool (O) pada toolbox dan kita mulai membuat
    objek lingkaran pada stage dengan mengklik dan drag, jangan lupa warna
    fiil objek balok harus berbeda dari warna background stage.
  3. Kemudian klik kanan di frame ke-1, pilih Create motion tween 
  4. Pada frame ke-10 klik kanan kita pilih Keyframe,, kemudian kita
    geser lingkaran ke kanan sehingga tampak seperti pada gambar
  5. Kemudian klik kanan layer 1 kemudian pilih Add Motion Guide
    maka akan muncul layer baru seperti tampak pada gambar.
  6. Kemudian dengan layer guide masih terseleksi kita pilih Pencil Tool untuk
    membuat jalur yang akan menjadi lintasan animasi dari lingkaran.
  7. Agar objek lingkaran dapat bergerak sesuai jalur, maka tengah objek
    haruslah berada di tengah jalur.
  8. Oleh karena itu, klik frame 1 layer 1, Kemudian pilih Free Transform
    Tool 
    agar bulatan tengah objek terlihat. Kemudian pindahkan objek
    sampai lingkaran tengah objek berada di ujung awal jalur.
  9. Kemudian klik frame 40 layer 1, Kemudian pilih Free Transform Tool
    agar bulatan tengah objek terlihat. Kemudian pindahkan objek sampai
    lingkaran tengah objek berada di ujung akhir jalur.
  10. Kemudian tekan Enter untuk melihat hasilnya


4. TUGAS PRAKTIKUM

Buatlah sebuah animasi menggunakan Motion Guide.

5. HASIL PRAKTIKUM





6. KESIMPULAN
Dengan praktikum kali ini saya dapat membuat animasi dengan motion guide.

7. REFERENSI
http://sinauflash.blogspot.co.id/2009/03/animasi-motion-guide_2844.html